Luar Biasa, 425 Atlet Pati Lolos Porprov Jateng 2023

Pesantenanpati.com – Pra Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) kabupaten Pati telah usai. Sudah ditentukan sebanyak 42 cabor akan diikuti oleh kontingen Bumi Mina Tani.

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kabupaten Pati, Mustamaji mengatakan dalam Porprov 2023 mendatang, Kabupaten Pati akan mengikutsertakan sebanyak 425 atlet dan 600 orang terdiri dari Pelatih dan official.

“Pra Porprov Alhamdulillah kita KONI Pati dari 45 Cabor yang diikuti lolos 42 Cabor. Dengan meloloskan 425 atlet dan nanti penyelenggaraan kontingen atlet dari pelatih official 600 orang,” hal ini diungkapkannya usai rapat Panitia ‘Rapat Kerja KONI Pati tahun 2023’ hari ini, Kamis (15/12/2022).

Bagi Mustamaji, pencapaian ini cukup mengejutkan, pasalnya di Pra Porprov kemarin, KONI Pati hanya menargetkan bisa meloloskan 300 atlet saja.

“Tapi atlet yang lolos kita lolos 425 atlet. Terima kasih pengurus cabang olahraga. Perhitungan di luar dugaan. Hasil pembinaan sangat berhasil,” imbuhnya.

Hal tersebut tentunya membuktikan bahwa animo atlet dan pengurus cabor daerah dalam event olahraga provinsi tahunan tersebut sangat tinggi.

BACA JUGA :   Hasil Autopsi Perempuan yang Tewas di Kamar Kos Pati

Dengan pencapaian tersebut, Mustamaji optimis bahwa Kabupaten Pati nantinya bisa menempati klasemen 5 besar, bahkan menjadi juara umum di Porprov Jateng 2023.

Untuk diketahui, acara Porprov sendiri akan digelar di Pati Raya (Pati, Rembang, blora, Jepara, Kudus) dan Grobogan pada Bulan September 2023.

Hasil dari Pra Porprov dan pembinaan atlet secara keseluruhan sepanjang tahun 2023 akan dibahas dan ditindaklanjuti dalam Rapat Kerja KONI Pati tahun 2023 yang digelar pada hari Selasa (20/12/2022) mendatang.

“KONI Pati rapat panitia rapat kerja KONI Pati 2023 di Selasa di Gedung Penjawi Setda Pati. Melaporkan kegiatan kita di 2022, evaluasi pra Porprov dan penyampaian laporan kegiatan tahun 2023,” ungkap Mustamaji. (*)

 

Luar Biasa, 425 Atlet Pati Lolos Porprov Jateng 2023“. Mitrapost.com, 15 De 2022.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *