Pesantenanpati.com – Pada awal Februari, Poco resmi meluncurkan tiga ponsel sekaligus di Indonesia lewat sebuah acara yang digelar di Jakarta, Kamis (2/1/2024). Salah satunya adalah Poco M6 Pro.
Berikut spesifikasi dari Poco M6 Pro :
Keunggulan utama dari hp ini terletak pada layar AMOLED.
Untuk layar memiliki ukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz.
Hp ini ditenagai oleh Helio G99 Ultra.
Dengan clockspeed hingga 2.2GHz dan proses fabrikasi 6nm TSMC, SoC ini dilengkapi dengan GPU Mali-G57 MC2, memberikan kinerja grafis yang impresif.
RAM LPDDR4X hingga 12GB dan penyimpanan UFS 2.2 hingga 512GB turut melengkapi hp ini.
Smartphone ini juga menyediakan slot microSD yang mendukung hingga 1TB. Semua komponen ini didukung oleh baterai berkapasitas besar, yaitu 5.100mAh, yang mendukung pengisian daya 67W.
Terdapat tiga kamera belakang, dengan kamera utama 64MP yang dilengkapi fitur OIS dan ukuran sensor 1/2″ lensa f/1.79.
Ditambah dengan kamera ultra-wide 8MP dan kamera makro 2MP. Untuk kamera selfie, Poco tipe ini membawa resolusi 16MP dengan lensa f/2.45.
Dual speaker Dolby Atmos, NFC, IR Blaster, in-screen fingerprint sensor, dan rating IP5 menambahkan nilai tambah pada perangkat ini.
Layar hp ini sudah dibekali pemindai sidik jari in-display berjenis optical. Satu hal lain dari layarnya yang mendapat penekanan dari Poco adalah touch sampling rate 2.160 Hz yang diklaim menghasilkan respons gesit saat bermain game.
Di bagian atas layar terdapat punch hole yang memuat kamera depan.
Seperti biasa, Poco menjanjikan charger dan kabel yang sesuai akan disertakan di kemasan Poco M6 Pro.
Sedangkan untuk harga dari Poco M6 Pro adalah :
Di Indonesia, Poco tipe ini ditawarkan dengan harga Rp 2.999.000 (SRP) dan mulai bisa dibeli pada 7 Februari 2024. Pilihan warna yang tersedia adalah Black dan Blue.