Pesantenanpati.com – Banyak tempat wisata Jateng yang bisa menjadi tujuan liburan tahun baru 2023 bersama keluarga maupun teman.
Jika Anda ingin bepergian namun tak mau jauh-jauh dari Jawa Tengah, maka daftar 6 tempat wisata Jateng untuk liburan tahun baru berikut ini akan bermanfaat.
Karimunjawa
Karimunjawa menjadi salah satu cagar alam laut yang menyimpan berbagai keindahan alam yang akan memanjakan pengunjungnya.
Air laut yang jernih dan bersih, membuat pengunjung bisa melihat keindahan dasar laut yang fenomenal. Selain itu, ada juga resort yang mewah, dan masih banyak lagi.
Untuk bisa menuju lokasi, pengunjung perlu menyebrangi laut. Karena keindahannya itu, paket liburan Karimunjawa dihargai mulai dari Rp 400.000 untuk 2 hari, dan semua biaya telah di hitung, mulai dari kapal, penginapan, hingga spot wisata.
Bahkan jika Anda suka melakukan snorkeling dan diving, di sana juga bisa dilakukan.
Baturraden
Purwokerto juga memiliki tempat wisata yaitu Baturraden. Kawasan wisata ini berlokasi di lereng Gunung Slamet, sehingga suhu dingin akan terasa saat berada di sana.
Ada panorama alam yang luar biasa yang memanjakan pengunjung. Untuk relaksasi, juga ada pemandian air panas yang dijuluki Pancuran Pitu.
Kota Purwokerto dan laut Cilacap juga bisa dilihat di sini. Kawasan ini juga sering dipakai untuk tempat berkemah atau kegiatan tertentu.
Pantai Pulau Panjang
Pantai Pulau Panjang berada di Jepara. Tempat ini bisa diakses melalui pantai Kartini terlebih dahulu, kemudian akan ada penyewaan kapal untuk menyeberang ke pantai Pulau Panjang.
Pulau Panjang merupakan pulau kecil yang memiliki hutan dengan pohon besar serta hutan mangrove. Pengunjung bisa melakukan trekking berkeliling pulau saat mengunjungi wisata ini.
Aktivitas lain yang bisa dilakukan adalah snorkeling dan diving karena airnya yang jernih. Selain itu, pantainya memiliki pasir putih yang cantik.
Punthuk Setumbu
Objek wisata yang satu ini berada di Magelang. Para pengunjung bisa berfoto di sini karena tersedia spot foto yang Instagramable.
Jika datang lebih pagi, pengunjung bisa mendapatkan pemandangan yang luar biasa yaitu sunrise. Keindahan Borobudur yang sedikit tertutup awan pun bisa dilihat di sini.
Lokasi tepatnya ada di Jalan Borobudur Ngadiharjo KM 4, Desa Karangrejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Hanya butuh Rp20-50 ribu untuk bisa masuk ke sini.
Pantai Menganti
Pantai ini terletak di Kebumen. Pantai Menganti memiliki ombak yang cukup tinggi, sehingga cocok untuk dipakai surfing.
Selain itu, pantai ini juga memiliki keindahan yang memanjakan mata dengan tebing yang tinggi yang dikenal dengan nama Tebing Bidadari.
Tempatnya ada di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.
Curug Lawe Benowo
Tempat wisata yang satu ini ada di Semarang. Curung ini bisa didatangi mereka yang mencintai aktivitas alam. Karena untuk menuju lokasi curug, perlu melewati jalan dan tanjakan yang cukup panjang.
Namun begitu sampai di sini, pengunjung akan melihat keindahan air terjun dengan udara yang segar yang membuat pikiran menjadi refresh.
Lokasinya ada di Desa Gonoharjo, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
Itulah 6 tempat wisata jateng untuk liburan tahun baru. (*)
“6 Tempat Wisata Jateng untuk Liburan Tahun Baru“. Mitrapost.com, 27 Des 2022.