Peran Pemuda dalam Kawal Pemilu Dinilai Penting

Pati, Pesantenanpati.com – Peran dan keterlibatan pemuda dalam mengawal jalannya Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dinilai penting.

Oleh karena itu, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pati menggandeng organisasi kepemudaan dalam mengawal penyelenggaraan Pemilu pada 2024 mendatang.

Kegiatan digelar di Hotel New Merdeka pada Jumat, (22/9/2023) dengan diikuti beberapa organisasi yang diantaranya yakni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) serta organisasi pemuda lain yang berada di wilayah Kabupaten Pati.

Melalui agenda Sosialisasi Pengawasan Partisipatif yang diberi tema Peningkatan Peran Pemuda dalam Mengawal Pemilu dan Pemilihan tersebut, Ketua Bawaslu Pati, Supriyanto yang secara langsung hadir menuturkan bahwa dibutuhkan peran aktif dari unsur masyarakat.

“Tentunya butuh peran aktif para pemuda dan juga masyarakat, tak hanya pemuda saja tapi secara luas masyarakat juga perlu terlibat. Tidak menutup kemungkinan ke depan juga ada elemen masyarakat lainnya,” katanya.

Lebih lanjut, pihaknya mengungkapkan dalam kesempatan tersebut, setidaknya dihadiri sebanyak 75 peserta yang keseluruhan merupakan bagian dari organisasi pemuda.

BACA JUGA :   Banjir Tak Kunjung Surut, Kerugian Ditaksir Mencapai Miliaran Rupiah

Ia menuturkan dengan dihadirkan organisator tersebut, juga akan terlibat langsung dalam rangka pengawasan Pemilu.

“Pada hari ini ada 75 peserta dari unsur kepemudaan, ada juga dari pemantau Pemilu, dari perguruan dan lain sebagainya tadi,” tambahnya.

Sementara itu salah satu peserta menuturkan, melalui kegiatan tersebut diharapkan para pemuda lebih peka terhadap proses Pemilu. Yang mana salah satunya yakni berkaitan dengan kesadaran dalam praktek politik uang yang rentan terjadi saat Pemilu.

“Harapan saya tentu dengan ini pemuda bisa lebih peka lagi pada kejadian pelanggaran, lebih sadar untuk mengawasi Pemilu, termasuk politik uang karena ketidaksadaran,” terang Ketua GMNI Pati, Ronaldi Sebastian. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *