Banjir Bandang di Sinomwidodo Sisakan Lumpur

Pati, Pesantenanpati.comBanjir bandang melanda wilayah Desa Sinomwidodo, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati.

Kabid Kedaruratan BPBD Pati, Sutarno mengatakan bahwa banjir bandang itu terjadi karena hujan yang melanda pada Jumat (25/10/2024) malam.

Bencana alam tersebut kini menyisakan lumpur di jalan desa dan sekolahan di Desa Angkatan Kidul.

Pada hari ini Sabtu (26/10/2024), pembersihan lumpur pun dilakukan. Sebanyak dua mobil BPBD Pati akan dikerahkan.

“Hari ini akan kita tindak lanjuti pembersih lumpur,” ujarnya.

Ia menyebut jika banjir bandang yang melanda tak sampai menyebabkan rumah tergenang air maupun menimbulkan kerusakan.

“Kalau terendam tidak, karena air itu lewat, air masuk terus hilang. Itu banjir bandang seperti ini. Kebetulan di lapangan juga ada tanggul (Desa) Angkatan Lor jembol,” ujarnya.

Meski begitu, lumpur sisa dari banjir bandang di lokasi tetap perlu dibersihkan.

“Jalan terendam lumpur teman-teman akan ke lokasi, rencana ada dua mobil membersihkan jalan dan sekolah yang sempat terdampak banjir bandang,” jelasnya.

Kejadian banjir bandang tersebut juga sempat menjadi perbincangan di media sosial Facebook. Seorang netizen mengunggah video yang memperlihatkan seorang pria yang memberikan informasi terkait kondisi sungai di Sinomwidodo Kecamatan Tambakromo meluap dan menyebabkan jalan desa itu terendam banjir.

BACA JUGA :   Pelatih Sepakbola Pati Ungkap Rahasia Jadi Juara

“Yang berada di bawah, Desa Sinomwidodo, Angkatan Kidul, Angkatan Lor saya harap untuk waspada karena debit air bertambah sehingga ini bisa saya pastikan jalan Sinomwidodo tikungan akan terendam dan tidak bisa dilewati,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *