Pria di Jambi Tewas di Tangan Tetangga, Dipukul dengan Cangkul

Pesantenanpati.com – Pria di Desa Tanah Tumbuh, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi tewas di tangan tetangganya sendiri.

Korban berinisial Z (42) diketahui menderita luka parah di kepala karena pukulan cangkul oleh tetangganya berinisial TS (37).

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (28/12/2025) sekitar pukul 23.30 WIB. Awalnya korban keluar rumah untuk mengisi saldo e-wallet di Simpang Masjid Tanah Tumbuh.

Namun saat kembali ke rumah, di depan pintu korban dikejar pelaku dengan membawa cangkul. Korban sempat lari menyelamatkan diri. Namun ia jatuh dan kena pukul hingga tersungkur di parit.

“Korban sempat dibawa ke Puskesmas Tanah Tumbuh oleh warga dan petugas kepolisian, namun dinyatakan meninggal dunia,” ujar Kasi Humas Polres Bungo, Iptu Bambang.

Jasad korban pun dibawa ke RSUD H. Hanafie Muara Bungo untuk dilakukan visum luar. Korban diketahui menderita beberapa luka robek di bagian kepala yang menyebabkan korban meninggal dunia.

Penyelidikan pun dilakukan hingga akhirnya pelaku ditangkap di Jalan Lintas Sumatera, Desa Lubuk Landai, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Kabupaten Bungo.

BACA JUGA :   Mensos Tegaskan Tiga Dosa Besar Pendidikan Tak Boleh Terjadi di Sekolah Rakyat

Pelaku sempat hendak melarikan diri dengan sepeda motornya. Namun polisi berhasil mengamankan pelaku.

“Pelaku ditangkap kurang dari 24 jam sekitar pukul 04.00 WIB, tadi pagi,” ujarnya.

Polisi juga mengamankan barang bukti berupa cangkul dan motor yang digunakan pelaku. Saat ini, pelaku sudah dibawa ke Polres Bungo untuk proses hukum lebih lanjut. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *