Anak Influencer H Alami Pelecehan dan Perundungan di Sekolah hingga Trauma

Pesantenanpati.comSeorang anak dari influencer diketahui mengalami pelecehan dan perundungan hingga menyebabkannya trauma.

Sang influencer berinisial H bercerita bahwa putrinya C mengalami pelecehan dan perundungan di SMP tempatnya sekolah yang berlokasi di Jakarta Timur.

Akibat kejadian traumatis yang dialami, korban sering menangis dan terlihat ketakutan. Sang anak juga disebut gelisah sepanjang malam.

“Karena anak saya ternyata dari minggu-minggu lalu, dari yang pulang dari tahun baru, itu dia nangis terus. Saya tanya kenapa, tapi diam aja, dia menjawab “enggak, enggak kenapa-kenapa’,” ujar H dilansir dari Antara.

Akibat hal itu, influencer H tak mengizinkan anaknya bersekolah dan memilih fokus pada pemulihan kondisi psikologis C.

“Anak aku sih lagi di rumah ya. Belum aku bolehin ke sekolah sampai masalah selesai dulu,” jelasnya.

Sementara itu, pihak sekolah hanya memberikan skorsing dua hari kepada pelaku. H sendiri mengaku heran dengan sanksi yang diberikan pihak sekolah.

“Apa harus mati dulu? Saya bilang gitu juga ke kepala sekolah. Apa harus mati dulu baru ini bisa diproses nih? Baru tuh orang dikeluarkan dari sekolah (drop out/DO),” jelasnya.

BACA JUGA :   Jelang Tahun Baru, Polri dan Polda Gencarkan Razia Tempat Hiburan Malam

Oleh karena itu, pihaknya berencana membawa kasus ini ke ranah hukum. Namun pihaknya akan lebih dahulu menemui pihak keluarga pelaku.

“Kalau rencana lapor (polisi) itu kemungkinan Jumat (23/1) karena Kamis besok itu aku bakal ditemui sama keluarga si terduga pelaku ini ya, hari Kamis,” jelasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *